LOVE YOUR BODY
LOVE YOUR BODY | 11 October 2024
Penyebab Kram Perut saat Menstruasi?
Cara Mengurangi Kram Perut Menstruasi
1. Aplikasikan Benda Hangat ke Perut
Banyak perempuan yang merasakan sakit ketika menstruasi. Dalam istilah medis, rasa sakit ini disebut dysmenorrhea atau dismenore, yaitu kondisi nyeri menstruasi atau kram perut yang terjadi setiap kali saat menstruasi.
Ketika mengalami kram perut menstruasi, kamu kemungkinan juga memiliki gejala lain, seperti nyeri punggung bawah, mual, diare, dan sakit kepala. Jadi, apa penyebab kram saat menstruasi?
Ada dua jenis kram perut saat menstruasi, yaitu dismenore primer dan sekunder. Setiap jenis mempunyai penyebab yang berbeda-beda.
Dismenore primer adalah jenis nyeri menstruasi atau kram perut yang paling umum. Prostaglandin merupakan zat kimia yang diproduksi tubuh wanita. Zat ini berfungsi untuk membantu meluruhkan lapisan dinding rahim yang tidak dibuahi. Selama proses peluruhan tersebut, otot rahim akan berkontraksi lebih cepat sehingga mengurangi suplai oksigen di sekitar rahim. Kurangnya suplai oksigen inilah yang akan menyebabkan kram.
Perempuan yang memiliki kadar prostaglandin yang tinggi dapat mengalami kontraksi uterus yang lebih intens dan sakit yang tidak tertahankan. Prostaglandin juga menyebabkan gejala lain seperti muntah, diare, dan sakit kepala ketika menstruasi.
Sementara, dismenore sekunder disebabkan oleh kondisi yang memengaruhi rahim atau organ reproduksi lainnya, seperti endometriosis dan fibroid rahim. Rasa sakit seperti ini seringkali bertambah buruk seiring berjalannya waktu. Ini dimulai sebelum menstruasi dimulai dan berlanjut setelah menstruasi berakhir.
Kram perut sebetulnya normal, namun, kamu perlu waspada ketika kram perut ini mengganggu aktivitas sehari-sehari dan sampai membutuhkan obat pereda nyeri. Kondisi seperti itu bisa menjadi tanda-tanda dismenore sekunder dan perlu penanganan lebih lanjut dari pemeriksaan dokter obgyn.
Baca juga: Payudara Nyeri Menjelang Menstruasi? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya!
Untuk mengurangi kram perut atau nyeri menstruasi primer, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan di rumah. Caranya sebagai berikut:
Menempelkan benda panas seperti botol yang berisi air hangat, atau bantal panas dapat mengurangi rasa sakit. Studi tahun 2018 menemukan bahwa terapi panas (kompres panas) sama efektifnya dalam meredakan nyeri menstruasi seperti obat pereda nyeri/ NSAID.
Jika kamu merasakan nyeri menstruasi, kamu bisa tempelkan botol yang berisi air hangat atau bantal panas ini ke area perut dan punggung bagian bawah. Ini dapat mengurangi kram perut yang kamu rasakan.
RECOMMENDATION
PODCAST