LOVE YOUR MIND
LOVE YOUR MIND | 3 December 2024
Tips Mix n Match Elemen Tradisional
- Pilih Batik yang Sederhana untuk Kebaya Modern
Saat ini, kain dan baju tradisional sering digunakan di segala aktivitas. Kain batik, tenun/songket, lurik, maupun pakaian kebaya telah menjadi pilihan outfit di berbagai kesempatan.
Tren berkain, misalnya, awalnya dimulai dari sebuah gerakan mode di Indonesia untuk mendorong kebiasaan masyarakat Indonesia agar menggunakan kain-kain tradisional. Setelah itu banyak influencer yang menggunakan outfit tradisional yang membuat lebih banyak orang ikut menggunakannya.
Kita pun patut bangga menggunakan kain-kain tradisional, karena di setiap motif kain dan fesyen tradisional memiliki makna kehidupan dan histori dari setiap daerah di Indonesia. Budaya di Indonesia yang kaya sudah sepatutnya dilestarikan bersama.
Jika kamu masih bingung bagaimana memasukkan elemen tradisional ke dalam outfit modern. Berikut rekomendasi mix and match elemen tradisional untuk tampil kekinian di setiap aktivitas:
Baca juga: Tips Outfit untuk Tampil “Very Demure Very Mindful”
Untuk menambah rasa percaya diri ketika menggunakan baju tradisional di outfit sehari-hari, kamu bisa kombinasikan t-shirt atau blouse polos yang dipadukan dengan kain bermotif sederhana seperti motif jumputan atau lurik. Motifnya yang sederhana tidak membuat kamu terlalu mencolok, tetapi tetap membuat kamu tampil cantik dengan outfittradisional.
Jika kamu pengguna transportasi umum untuk pergi ke kantor setiap hari, kamu bisa padukan kebaya dengan celana kulot. Dengan berkembangnya mode fesyen, saat ini kebaya tidak selalu harus digunakan bersamaan dengan kain batik, kamu bisa gunakan kebaya dengan bawahan apapun termasuk celana kulot, yang bikin kamu tampil elegan dan cantik.
Saat pesta kamu bisa mix and match motif apa pun yang kamu suka untuk tampilstand out. Rekomendasi untuk outfit ke pesta, kamu bisa padukan kebaya oversize, inner satin dan kain songket agar terlihat lebih glowing dan elegan.
Kain batik
Kebaya
Blouse/atasan motif etnik
Wastra/kain tradisional lainnya
RECOMMENDATION
PODCAST